Atta Halilintar dan Aurel Hermansyah Siapkan Pesta Ulang Tahun Mewah untuk Ameena

Atta Halilintar dan Aurel Hermansyah Siapkan Pesta Mewah untuk Anak
Atta Halilintar dan Aurel Hermansyah Siapkan Pesta Mewah untuk Anak

HepiNews.com, Jakarta- Pasangan Atta Halilintar dan Aurel Hermansyah tengah disibukkan dengan persiapan ulang tahun anak mereka, Ameena Hanna Nur Atta.

Ameena akan merayakan ulang tahun pertamanya pada 22 Februari 2023.

Bacaan Lainnya
Baca Juga  Mey Chan Mengaku Sempat Takut Jadi Artis

Aurel Hermansyah mengungkapkan bahwa dirinya dan suami ingin membuat pesta ulang tahun yang paling berkesan untuk sang anak.

“Kami sebagai orang tua bahagia dengan adanya Ameena dan sangat amat bersyukur,” kata Aurel Hermansyah ditemui HepiNews di Jakarta, Selasa (14/2).

Menurut Aurel, pesta ulang tahun pertama itu harus berkesan lantaran akan menjadi kenangan terindah untuk sang anak nantinya.

Baca Juga  HP Aurel Hermansyah Hilang, Atta Halilintar Bikin Sayembara

“Ketika dia besar nanti, (akan melihat), ‘oh, waktu setahun tuh orang tua saya pernah buat acara seperti ini’,” tutur Aurel.

Atta melanjutkan bahwa perayaan ulang tahun ini menjadi kado untuk putrinya, Ameena.

Pesta ulang tahun nanti akan mengusung tema hewan-hewan kesukaan Ameena.

“Hewan yang paling suka dilihat itu tiger (macan),” ungkap Atta Halilintar. ***

Tonton videonya berikut ini:

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *