HepiNews.com, Jakarta- Presenter Raffi Ahmad turut menghadiri pernikahan Kiky Saputri dan Muhammad Khairi.
Suami Nagita Slavina ini mengaku takjub dengan pesta pernikahan Kiky Saputri yang dibanjiri pejabat dan selebritas tanah air.
“Wah, suasananya luar biasa, mantap banget. Tamu undangannya luar biasa,” kata Raffi Ahmad seusai menghadiri acara.
Bapak dua anak ini pun mendoakan Kiky Saputri dan Khairi bisa langgeng dan bahagia dunia akhirat.
“Benar-benar princess. Harapannya semoga cepat-cepat dapat momongan,” ujar Raffi Ahmad.
Kiky Saputri dan Muhammad Khairi melangsungkan pernikahan di The Tribata Dharmawangsa, Jakarta Selatan, Sabtu (28/1).
Sejumlah pejabat dan selebritas tanah air hadir di pernikahan Kiky dan Khairi.
Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Erick Thohir, bahkan hadir sebagai saksi pernikahan.
Kemudian, Menteri Perdagangan Zulkifli Hasan, Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil, dan Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo.
Selain itu, ada mantan Menteri Kelautan dan Perikanan Susi Pudjiastusi, mantan Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan, Menparekraf Sandiaga Uno, Eko Patrio juga terlihat hadir.
Dari kalangan selebritas ada Ayu Ting Ting, Marshel Widianto, Dul Jaelani, Tissa Biani, Ashanty, Anang Hermansyah, Atta Halilintar, Aurel Hermansyah, dan Rosiana Silalahi. ***
Tonton videonya berikut ini: