Sri Mulyani Marah Besar Soal Klub Moge Pegawai Pajak, Bubarkan!

Dirjen Pajak Suryo Utomo mengendarai Motor Gede (MoGe) bersama klub Blasting Rijder DJP yaitu komunitas pegawai pajak yang menyukai naik motor besar. (instagram @smindarwati)

Hepinews – Menteri Keuangan Sri Mulyani marah soal keberadaan klub motor gede alias Moge bernama Blastin Rijder DJP.

Untuk itu, dia meminta komunitas Moge pegawai pajak tersebut dibubarkan.

Bacaan Lainnya

Menurutnya hobi dan gaya hidup pejabat mengendarai moge menimbulkan persepsi negatif di masyarakat.

“Meminta agar klub BlastingRijder DJP dibubarkan. Hobi dan gaya hidup mengendarai Moge menimbulkan persepsi negatif masyarakat dan menimbulkan kecurigaan mengenai sumber kekayaan para pegawai DJP,” tulis Sri Mulyani di akun Instagram resminya @smindrawati, dikutip Minggu (26/2).

Baca Juga  Dukung Capres Ganjar Pranowo, PPP Diambang Kehancuran

Lebih lanjut, ia mengatakan meskipun moge tersebut diperoleh dan dibeli dengan gaji resmi maupun uang halal, mengendarai serta memamerkan moge bagi pegawai pajak Kementerian Keuangan telah melanggar asas kepatuhan dan kepantasan publik.

“Ini mencederai kepercayaan masyarakat,” ujarnya.

Hal itu disampaikan setelah beredar luas foto Direktur Jenderal Pajak Suryo Utomo mengendarai Moge bersama dengan klub Blasting Rijder DJP.

Baca Juga  Kasus Tanah Pulogebang, KPK Incar Prasetyo Edi Marsudi?

Bendahara Negara tersebut juga menginstruksikan Suryo Utomo untuk menjelaskan kepada masyarakat mengenai sumber dan jumlah harta kekayaan yang dimilikinya.

“Jelaskan dan sampaikan kepada masyarakat/publik mengenai jumlah Harta Kekayaan Dirjen Pajak dan dari mana sumbernya seperti yang dilaporkan pada LHKPN,” tegas Sri Mulyani.

Sebelumnya, foto-foto Dirjen Pajak Suryo Utomo beredar di media sosial bersama klub moge pegawai pajak. (*)

 

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *