Hepinews – Pasca pandemi Covid 19, bisnis kuliner perlahan-lahan mulai bangkit. Para pelaku kuliner dituntut berinovasi untuk mengais cuan.
Peluang kuliner ini, salah satunya disasar pecel lele Sambal Bu Nik yang pertama buka di kawasan Jatiasih, Bekasi.
Melihat peluang pasar yang menggiurkan itu, Sambal Bu Nik telah membuka beberapa cabang yaitu di Ruko Pamulang Permai, Tangerang Selatan, Citayam Bogor, Lenteng Agung Jaksel & Cinere Depok.
Berbeda dengan pecel lele lainnya, Sambil Bu Nik punya keunikan tersendiri yakni menyajikan 25 macam lauk, di antaranya aneka ayam, bebek, Ikan Segar, belut, serta aneka pepes dan macam-macam ikan asin.
Bagaimana? tertarik dengan masakan Bu Nik, silakan dicoba. (*)